Seri ini adalah penerus dari Galaxy Tab 10.1 yang sudah lebih dulu populer dan laku keras di pasaran. Samsung Galaxy Tab 2 10.1 tidak setinggi dan sepremium Galaxi Tab 10.1 dari segi kualitas, namun ia dapat memberikan alternatif bagi para peminat Galaxy Tab yang bisa diupgrade sampai v4.1 (Jelly Bean).
Desain dan Build Quality
Di sisi kiri tablet anda akan menemukan tombol power/sleep ditemani dengan pengatur volume. Pada sisi atas body terdapat slot microSD di samping colokan audio 3.5mm yang tersedia. Pada tampak depan ada kamera VGA di kanan atas layar dan pada sisi bawah tablet terdapat 30-pin connector dock dan sebuah pin hole sebagai speakernya. Untuk memori internal, SAMSUNG Galaxy Tab 2 10.1 Espresso disediakan memori sebesar 16 GB.
Fitur dan Performa
Layar 10,1 inci dengan resolusi 1280 x 800 pixels membuat pengguna tidak perlu khawatir tentang kinerja graphic untuk gambar, video, games dan jejaring sosial media. Meski begitu internal memori yang hanya 16 GB akan membatasi para penggemar film HD dan pecinta musik yang memiliki koleksi musik besar. Karena meskipun tersedia opsi untuk mengupgrade eksternal memori hingga 32 GB banyak yang lebih memilih internal memori besar sekalian daripada repot harus menambah-nambah eksternal memori.
Layar besar dengan spesifikasi tinggi membuat multi media menjadi salah satu keunggulan SAMSUNG Galaxy Tab 2 10.1. Gadget ini memiliki performa yang baik untuk memutar aneka jenis format video dengan kualitas High Definition melalui aplikasi video yang sudah disediakan oleh Samsung, aplikasi ini juga mempermudah sharing antar sesama pengguna melalui Bluetooth, Email dan lain-lainnya. Pengguna dapat membeli video konten yang tersedia dari Google Play untuk menambah koleksi film di gadget ini. Selain itu ada aplikasi Video Hub dari Samsung yang memudahkan anda untuk menikmati aneka film dan serial televisi.
Music Player yang sudah disediakan samsung pada SAMSUNG Galaxy Tab 2 10.1 ini termasuk bagus di bidangnya. Dengan interface yang mudah dan fasilitas sharing yang tak jauh berbeda dari fitur video playernya, music player tablet ini cukup bisa diandalkan. Untuk media gambar, Samsung memberikan gallery gambar yang meskipun sederhana namun cukup menarik dan memuaskan tampilannya. Bagi pengguna yang rajin membaca e-booxk dan tidak keberatan dengan bobot gadgetnya, SAMSUNG Galaxy Tab 2 10.1 memberikan banyak kemudahan untuk membaca buku favorit melalui Play Book Apps atau Reader Hubs.
Kesimpulan
Dibayang-bayangi oleh kesuksesan Galaxy Tab 10.1 membuat SAMSUNG Galaxy Tab 2 10.1 memang tidak terlalu ramai terdengar kiprahnya, namun itu tidak membuat tablet ini bisa disepelekan. Bagi anda yang mencari tablet dengan kualitas multimedia bagus namun harga lebih hemat dibanding Galaxy Tab 10.1 atau belum tertarik dengan Galaxy Note 10.1 anda boleh mencoba dulu, jodoh atau tidak dengan tablet satu ini.
0 comments:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.