Senin, 29 April 2013

Flash Drive USB 3.0 64GB Perkasa dari Corsair


detail berita

CALIFORNIA 
- Corsair, perusahaan pembuat hardware dan komponen PC mengumumkan flash driveterbaru dengan pilihan kapasitas
mulai dari 16GB sampai 64GB. Perangkat penyimpan data portabel yang sudah didukung USB 3.0 ini diklaim cepat dalam mentransfer data.

Dilansir Tweaktown, Jumat (26/4/2013), Corsair, perusahaan yang dikenal dalam industri komponen PC tidak hanya menciptakan chassis dan pemasok daya serta solid state drive (SSD), melainkan juga flash drive USB. Pada sebuah pengujian CrystalDiskMark, Corsair Flash Survivor Stealth 64GB bisa membaca (read) data 179MB per detik.

Selain itu, perangkat juga bisa menulis (write) 87MB per detik. Corsair Survivor Stealth diklaim sebagai flash drive unik, karena menggunakan bahan alumunium untuk melindungi komponen ketimbang bergaya cap (penutup).

Terdapat pilihan model antara lain 16GB, 32GB, 64GB yang dibanderol dengan harga yang bervariasi. Perangkat storage mobile ini mendukung sistem operasi Windows XP, Vista, 7, 8 serta Mac OS X dan Linux 2.6+.

Flash Drive berfitur anti-air dari Corsair ini memiliki berat 42 gram. Untuk 16GB, perangkat dibanderol USD29,99. Sementara untuk 32GB dijual USD36,99 serta model 64GB dibanderol USD59,99.
 

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.