Kamis, 21 Maret 2013

PaperTab Tablet Kertas Elektronik Dengan Layar Fleksibel


Pada ajang CES 2013 kali ini, kemunculan sebuah produk tablet dengan revolusi tersndiri. Produk terbaru tersebut adalah PaperTab yang ikut menyemarakkan pekan pameran CES 2013 di Las Vegas. Kehadiran PaperTab ini menjadikan sebuah kertas elektronik pertama di dunia yang memiliki fungsi sebagaimana tablet pada umumnya.

Tablet Kertas Elektronik "PaperTab" ini dikembangankan oleh Universitas Queen yang bekerjasama dengan Lab Intel yang mempunyai bentuk seperti kertas dan pihak dari Plastic Logic. Ditambah dengan penggunaan dengan layar fleksibel beresolusi tinggi, tablet kertas elektornik ini berukuran 10.7 inci , dilapisi dengan plastik khusus buatan Plastic Logic. Bukan hanya itu saja, tablet ini juga dipersenjatai dengan processor Intel Core i5 edisi ke-2.

Tidak seperti tablet pada umumnya, PaperTab tidak dapat melakukan segala aktivitas dalam satu perangkat saja. tablet kertas ini hanya dapat mengoperasikan sebuah aplikasi dalam satu waktu. Anda membutuhkan sepuluh bahkan lebih paperTab agar bisa menjalankan aplikasi dalam jumlah yang banyak. Kelihatannya penggunaan PaperTab belum praktis sebagaimana tablet biasa, akan tetapi kemungkinan teknologi paperTab ini akan terus mengalami inovasi dan perkembangan dalam waktu 5 hingga 10 tahun yang akan datang.

Kelebihan lain dari PaperTab adalah, perangkat ini mempunyai fitur yang dapat melacak lokasi antara PaperTabs yang satu dan paperTab lainnya. Contohnya, pada saat sebuah PaperTab yang ditempatkan pada jarak diluar jangkauannya, maka perangkat ini akan mengubah menjadi sebuah icon thumbnail didalam sebuah dokumen, tampilannya sebagaimana ikon kecil pada komputer desktop. Pada saat ikon tersebut disentuh, maka secara otomatis dokumen akan ditampilkan secara layar penuh atau fullscreen, ini sama sebagaimana kita membuka window pada komputer desktop.

Yang tak kalah menarik adalah hanya dengan satu sentuhan saja pengguna perangkat ini dapat mengirim photo dari satu perangkat PaperTab ke perangkat PaperTab lainnya. Gambar atau Photo yang dikirim tersebut secara otomatis akan langsung masuk kedalam draft email dan menjadi sebuah attachment yang nantinua siap dikirim kapan saja, kemudian pengguna perangkat ini cukup menekuk bagian ujung kanan atas dari paperTab ini maka email tadi akan langsung terkirimkan. Begitu juga apabila pengguna hendak memperbesar layar, pengguna cukup meletakkan dua buah paperTab secara berdampingan dan bersamaan sehingga keduanya nampak akan bergabung menjadi sebuah layar.

Menurut pihak Plastic Logic, Layar fleksibel yang dikembangkan oleh Plastic Logic memang telah benar-benar bertransformasi serta lebih interaktif.  Karena layar ini sangat memungkinkan interaksi pengguna secara natural sebagaimana kita berinteraksi dengan kertas, kemudian bobotnya PaperTab ini juga lebih ringan dan tipis akan tetapi lebih kuat jika dibandingkan layar sebagaimana  umumnya.

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.